Selasa, 06 Januari 2009

[PIC & About] 16 Sosok ikon Sejarah Dunia yang berpengaruh, Icons Of The World.

“Pemimpin adalah seseorang yang dapat mengubah kelemahan menjadi kekuatan, rintangan menjadi pijakan, dan petaka menjadi kemenangan” (EC McKenzie, 1980)


PEMIMPIN YANG MENJADI ICON DUNIA
Meski tak semuanya berasal dari pribadi yang bijak bestari dan pintar, mereka ini adalah orang-orang “lapangan” yang mampu memnerikan arah, semangat dan motifasi.
Sebagai komandan pertempuran, mereka mampu menjabarkan Operasi militer, danmenyiapkan pasukan.

Menurut Hart, dari milyaran penduduk bumi, Orang² yang berhak masuk kamus biografi tokoh dunia tersebut jaumlahnya paling hanya 20.000. mereka mendedikasikan hidupnya pada bidang² khusus seperti sains, politik, filsafat, kemiliteran, social, dan ketata negaraan. Jumlahnya akan semakin kecil lagi.

Langsung aja Gw tulis beberapa Tokoh yang layak di disebut Ikon dunia.


CHE GUEVARA
Hasta La Victoria Siempre (Sampai kemenangan abadi menanti)


Spoiler for PIC & About:

http://www.argentour.com/images/che_...prisionero.jpg
http://www.avizora.com/atajo/informe...ra_sentado.jpg
Hasta la Victoria sempre!! Begiru bisik Che Guevara kepada Julia Cortez, seorang guru di sekolah kecil Bolivia.
Julia amat terpana dengan Gerilyawan Kuba yang saat itu menjadi tawanan Perang tentara Bolivia.
Sosok dan tuturnya tak seperti tawanan pada umumnya.
Che di eksekusi mati tentara Bolivia. Ia mati muda dalam usia 39 Tahun.
Kepergiannya ke Bolivia sebenarnya sudah di cegah Fidel Castro. Pemimpin kuba ini malah sudah memberinya Berbagai jabatan. Tetapi keinginannya memerangi kapitalisme-imperealisme di berbagai Negara, terutama di Amerika Latin, telah mengalahkan segala galanya.
Walaupun demikian, meski ajal telah menjemput 42 tahun yang lalu, Namanya masih tetap popular hingga saat ini.
Kisah hidup dan gambar grafis wajah tampannya yang berbaret hitam dan dipasangai bintang bahkan masih disukai kaum muda Dunia, bahkan Di Indonesia.
Tidak dapat dupungkiri, CHE GUEVARA adalah salah satu Ikon dalam sejarah Dunia modern.


JOHN F. KENNEDY
Ucapannya membangkitkan rasa Nasionalisme


Spoiler for PIC & About:

http://artfiles.art.com/images/-/Joh...C10113061.jpeg
http://www.jfklibrary.org/NR/rdonlyr...FPT1091web.jpg
Pintar, tampan, dan pandai memikat kaum muda. Begitulah kesan umum wagra AS terhadap John F, Kennedy. Penilaian itu bahkan masih hidup sampai sekarang, terutama karena pernyataan²nmya yang kerap membangkitkan rasa Nasionalisme.
Kemampuannya menakluknan dunia boleh saja tak sehebat Dwight D. Eisenhower, namun dengan gayanya sendiri ia toh mampu menaklukkan tokoh² keras macam Nikita Khrushchev dan Fidel Castro.
Ia bahkan berhasil mendorong AS menggapai supremasinya dalam program Keruangangkasan dunia.
Kematiannya yang tragis menjadikannya sebagai ikon bagi warga AS yang masih menaruh harapan besar darinya.


YASSER ARAFAT

Simbol perjuangan Bangsa Palestina


Spoiler for PIC & About:

http://www.smh.com.au/ffximage/2005/...b__300x375.jpg
http://weekly.ahram.org.eg/2004/717/arp01.jpg
Dalam berbagai Publikasi, sosok dalam salah satu Ikon dunia ini kerap “diwakili” foto sosoknya yang bermata bulat, murah senyum, dan kepalanya selalu berbalutKeffiyeh.
Dunia juga tak akan pernah melupakan pistol revolver enam Peluru yang selalu dikenakan di pinggangnya.
Dialah Mohammed Abdel-Raouf Arafat al-Qudwa al-Husseini atau yang lebih dikenal dengan nama Yasser Arafat.
Perawakannya terbilang pendek, namun sebagai seteru hebat yang memiliki angkatan bersenjata amat kuat, Irsael amat segan dengan tokoh yang satu ini.


MAO ZEDONG

Pendiri Negeri Komunis terbesar Dunia


Spoiler for PIC & About:

http://www.iisg.nl/~landsberger/images/mzd25.jpg
http://www.qsl.at/img/pratas/mao1949.jpg
Mao Zedong atau Mao Tse-Tung adalah pemimpin besar kekuatan politik dan militer marxis China yang mampu mengantar negeri ini menuju era Modern.
Selama hamper satu dasawarsa, sejak 1937, tanpa lelah Ia memimpin revolusi besar yang akhirnya verhasil menjadikan Negara berpenduduk terbesar di Dunia ini sebagai Negara Komunis.
Dia pulalah yang kemudian memproklamirkan Republik Rakyat China (RRC) pada Oktober 1949.
Belakangan popularitasnya memang mulai memudar, agak tertutup bayang² tokoh reformasi ekonomi dan pilitik Deng Xiaoping.
Namun sebagai tokoh pendiri negeri Komunis terbesar Dunia, Ia tetap layak menyandang predikat sebagai salah satu ikon dunia.


HO CHI MINT

Ahli Perang Gerilya Vietnam

Spoiler for PIC & About:

http://upload.wikimedia.org/wikipedi..._Minh_1945.jpg
http://www.nndb.com/people/632/00009...nh-1-sized.jpg
Berbadan kurus, berjanggut kambing, dan selalu mengenakan baju model safari drill berwarna beige serta kaki tanpa kaos beralas sandal terbuka bekas ban mobil.
Siapa sangka jika sosok yang satu ini adalah tokoh yang amat sangat dihormati di seantero Vietnam.
Ia adalah seOrang revolusioner, komunis sekaligus nasioonalis sejati, dan ahli seni perang gerilya.
Dibalik kesedarhanaannya, siapa sangka jika Ia juga seOrang Pendiri Partai Komunis Vietnam yang kemudian menjadi Kepala Negara Republik Demokrat Vietnam (1946-1969)


AYATOLLAH KHOMEINI

Pelopor Revolusi Islam Iran


Spoiler for PIC & About:

http://upload.wikimedia.org/wikipedi...eini_young.jpg
http://tbn2.google.com/images?q=tbn:...epix/a2193.jpg
“Shah dan seluruh kekuatan militernya adalah bayangan. Dan bayangan tidak bisa berperang!!” Ujar Khomeini.
Hanya dengan pesan, fatwa dan pidato²nya di mimbar pengasingan, Padri tua ini mampu mambungkam kekuasaan Shah Iran yang mempunyai angkatan bersenjata sangat kuat. Khomeini memenuhi syarat apapun untuk dijadikan Ikon.


SOEKARNO

Penyambung lidah Rakyat



Spoiler for PIC & About:

http://cisral.unpad.ac.id/_images/so...ekarnoPeta.jpg
http://i262.photobucket.com/albums/i.../soekarno2.jpg
Siapa yang tak kenal Ir Soekarno atau Bung Karno? Bersama Bung Hatta, dialah yang memproklamirkan Kemerdekaan RI pada 17 agustus 1945. Dia adalah Bapak Bangsa Indonesia, The Founding Father. Namanya mulai diperhitungkan pemerintah Hindia Belanda sejak sang orator ulung ini mendirikan Algemene Studie Club pada 1920. dan mulai dianggap sebagai Negarawan setelah dirinya memperkenalkan konsep Pancasila sebagai alat untuk mempersatukan Bangsa Indonesia pada Juni 1945.
Namun untuk menjadi dan sebagai tokoh bangsa, banyak bagian dari kisah hidupnya berisi “penderitaan”. Sementara kalangan bahkan telah menyebutnya sebagai tokoh controversial.


JAMAL ABDUL NASSER

Penyatu Bangsa Arab


Spoiler for PIC & About:

http://media-2.web.britannica.com/eb...4-2D5FD454.jpg
http://www.geocities.com/al_mourabitoun/nasser.jpg
Salah satu masalah mendasar yang membelenggu bangsa-bangsa Arab sejak lama adalah minimnya upaya untuk bersatu. Kolonialisme telah menjadikan Negara-negara Arab, seperti Mesir, hidup eksklusif dalam bentuk monatki.
Angin pembaharuan mulai berhembus tatkala seorang perwira Mesir yang amat revolusioner, Gamal Abdul Nasser, berhasil mematahkan pengaruh Raja Faruk dan menghentikan kekuasaan absulot Presiden Muhammad Naguib. Ia kemudian di kenang sebagai pemersatu bangsa Arab dan Arab-Nasionalis, karena giat memelopori kemandirian bangsa-bangsa Arab. Lepas dan Tak terikat lagi dengan Eropa dan AS.


NELSON MANDELA

Symbol Antiapartheid Dunia


Spoiler for PIC & Tentang:
http://be3012.k12.sd.us/Year/nelson%2520mandela.jpg
http://ecommwire.com/primages/275X30...on-Mandela.gif
Jika saja Nelson Mandela terbunuh dalam masa tahanannya, boleh jadi Ia akan menjadi martir terbesar di abad ini. Ia adalah pejuang terhebat dari kancah sebenarnya sudah tidak populer di bumi ini.
Yakni, Kancah diskriminasi ras dan warna kulit.
Untuk itu, sepertiga dari usianya dihabiskan dalam penjara. Begitupun pemerintah kulit putih Afrika selatan tak bias juga memadamkan api antiapartheid yang berkobar dalam dirinya. Simpati dunia akhirnya mengantar Mendela naik menjadi Pemimpin di Negerinya. Keyakinan dan perjuangan telah membuahkan lebiuh dari 100 penghargaan, termasuk hadiah Nobel untuk perdamaian.


JOZIP BROZ TITO

Demi kebesaran Yugoslavia!


Spoiler for PIC&About:
http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/1/15/JosipBrozTito.png
http://profile.ak.facebook.com/objec...21428_5193.jpg
“aku akan berikan Jiwa ragaku bagi kebesaran Yugoslavia!
Tak hanya besar secara geografi, namun juga besar secara rohani. Aku akan jaga kedaulatan dan kenetralan yang telah diperjuangkan melalui pertempuran besar!!” demikian salah satu kutipan pidato Jozip Broz Tito






MAHATMA GANDHI

Ikon anti kekerasan Dunia



Spoiler for PIC&About:
http://www.scotlandyoga.com/sahaja-yoga-news/wp-content/uploads/2007/12/mahatma-gandhi.jpg
http://media-2.web.britannica.com/eb...4-B396E162.jpg
“Perlawanan bersenjata terhadap sesuatu yang jahat adalah seperti melawan setan dengan setan. Dan karena satu setan saja sudah banyak bagiku, aku akan memperbanyaknya.” Demikian kata Mahatma Gandhi kepada Pritvi Singh, sahabatnya, yang menyarankan agar perjuangannya yang tanpa kekerasan segera dihentikan.



ADOLF HITLER

Weltanschauung dan Lebensraum



Spoiler for PIC&About:
http://listverse.com/wp-content/uploads/2007/10/adolf-hitler-biography-2.jpg
http://www.gemzies.com/upload/page_t...olf_hitler.jpg
Yah,.. suka tidak suka, nama Adold Hitler tidak akan pernah tercambak dari sejarah.
Dia merupakan salah satu Fenomena terbesar dalam sejarah modern.
Seseorang tokoh yang diIdolakan karena keberhasilannya mengembalikan kehormatan, kedigdayaan, dan kesejahteraan Jerman yang dipasung sekutu sejak berakhirnyaperang Dunia I.
Tapi sangat banyak pula yang membencinya karena dialah yang menyulut peperangan baru yang amat mengerikan.
Perang Dunia II ini adalah yang terhebat dalam sejara, menelan korban 55 juta jiwa tentara maupun penduduk sipil. Jumlah ini melebihi korban gabungan dari semua perang dan komplik dalam sejarah modern. Nama Hitler juga tak akan dilupakan karena dialah otak dari ethnic cleansing dalam sejarah. Lima setengan juta orang Yahudi dilenyapkan dalam waktu singkat.




INDIRA GANDHI

Simbol perjuangan kaum wanita






MARGARET THATCHER

Revolusi si Wanita besi




GOLDA MEIR

The Iron Lady





SIRIMAVO BANDARANAIKE

Pendiri Republik Srilanka




Tidak ada komentar: